Terima Kunjungan Perindo, Gus Imin: PKB Terbuka untuk Kerja Sama di Pilkada

Rahmad Novandri | Rabu, 24/07/2024 18:26 WIB
Terima Kunjungan Perindo, Gus Imin: PKB Terbuka untuk Kerja Sama di Pilkada Ketua Umum PKB, Gus Imin menyerahkan plakat kepada Ketua Harian Nasional Partai Perindo, Angela Tanoesoedibjo di Kantor DPP PKB, Jakarta Pusat, Rabu (24/7). (Foto: istimewa)

RADARBANGSA.COM - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menerima kunjungan dari Partai Perindo (Persatuan Indonesia) di Kantor DPP PKB, Jakarta Pusat, Rabu, 24 Juli 2024. Ketua Umum PKB, Abdul Muhaimin Iskandar atau Gus Imin menyambut langsung jajaran pengurus Partai Perindo yang diwakili Ketua Harian Nasional Perindo, Angela Tanoesoedibjo.

Turut mendampingi Gus Imin diantaranya Sekjen DPP PKB Hasanuddin Wahid, Plt Bendahara DPP PKB Bambang Susanto, Ketua DPP PKB Daniel Johan, Fathan Subchi, dan Nihayatul Wafiroh, serta Wasekjen DPP PKB Chusnunia Chalim dan Zainul Munasichin. 

Setelah berdiskusi selama hampir satu jam, Gus Imin menyampaikan dalam keterangan persnya bahwa PKB terbuka untuk membangun kerja sama dengan Perindo. Termasuk dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 mendatang. 

"PKB dan Perindo siap untuk berdiskusi, tentu melaksanakan berbagai kerja sama produktif baik di berbagai kegiatan maupun khusus menyambut pemilihan kepala daerah (Pilkada)," kata Gus Imin mengawali konferensi persnya.

"Saya sangat terbuka. PKB sangat membuka pintu untuk bekerja sama khususnya di pemilihan kepala daerah. Masukan-masukan dari Partai Perindo akan kami bahas secara khusus supaya menjadi bagian dari keputusan apakah kita bisa bekerja sama di beberapa tempat atau di pemilihan Gubernur maupun Bupati/Walikota," ungkap Gus Imin. 

Sementara, Angela Tanoesoedibjo menyampaikan apresiasi karena sudah diterima dengan baik oleh PKB. Ia berharap ke depan PKB dan Perindo bisa bekerja sama diberbagai kesempatan. 

"Kami dari Partai Perindo sangat senang sekali bisa diterima dengan luar biasa di DPP PKB. Sekali lagi kami menyampaikan Selamat Harlah PKB ke-26," kata Angela. 

"Hari ini kami banyak berdiskusi khususnya berkaitan dengan Pilkada bagaimana sinergi ke depan. Kami sebagai adik kecil tentunya bisa mengikuti jejak kakak kami PKB," tuturnya.