Legislator PKB, Nur Yasin Beri Edukasi Bijak Milih Obat dan Makanan ke Warga Jember

M. Isa | Minggu, 27/12/2020 12:57 WIB
Legislator PKB, Nur Yasin Beri Edukasi Bijak Milih Obat dan Makanan ke Warga Jember Anggota Komisi IX DPR RI dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Nur Yasin melakukan edukasi terkait obat dan makanan kepada masyarakat Umbulsari, Kabupaten Jember, Jawa Timur

RADARBANGSA.COM - Anggota Komisi IX DPR RI dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Nur Yasin melakukan edukasi terkait obat dan makanan kepada masyarakat Umbulsari, Kabupaten Jember, Jawa Timur.

Dalam kesempatan ini, Nur Yasin menggandeng BPOM Surabaya dengan mengangkat tema `Bijak Memilih Obat dan Makanan`.  

"Pagi tadi saya bersama kepala BPOM Surabaya memberikan Edukasi kepada masyarakat di desa Tegalwangi Kecamatan Umbulsari Kabupaten Jember tentang bijak memilih obat dan makanan yang baik," kata Nur Yasin.
 
Turut hadir mendampingi saya, KH. Ahmad Laiq (Rais Syuriah PCNU Kencong), KH. Zainil Ghulam (Ketua PCNU Kencong) dan beberapa tokoh lainnya.
 
"Saya dengan BPOM menyampaikan akan pentingnya masyarakat memilih obat dan makanan yang layak dan tepat untuk dikonsumsi. Banyak pengurus Fatayat dan Muslimat Kencong yang ikut berpartisipasi dalam acara tersebut," ungkap Nur Yasin yang juga Bendahara Umum DPP PKB.
TAG : PKB , Nur Yasin