Alex Marquez Optimis Atasi Tekanan di Repsol Honda

Rahmad Novandri | Senin, 30/12/2019 22:53 WIB
Alex Marquez Optimis Atasi Tekanan di Repsol Honda Alex Marquez (Pembalap Tim Repsol Honda). (Foto: twitter @alexmarquez73)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Pembalap baru Tim Repsol Honda, Alex Marquez menyadari tekanan besar yang bakal didapatnya saat debut di kelas MotoGP. Alex memutuskan bergabung bersama Honda usai menjuarai Moto2 2019.

Namun, dirinya memastikan siap menghadapi tekanan dan tantangan saat menjalani MotoGP 2020 mendatang. Ia optimis bisa melewati tekanan tersebut dan mengukir karier gemilang bersama Honda.

"Kami tahu Honda bukanlah motor yang mudah. Tapi saya bilang ya, saya siap untuk tantangan ini. Saya jelas merasakan tekanan dengan menjadi saudara Marc Marquez. Tapi Alberto Puig memberi saya ketenangan sejak awal," ujar Alex dikutip dari speedweek, Senin, 30 Desember 2019.

Pembalap asal Spanyol itu yakin berada di tim yang tepat. Ia mengaku tak akan menyia-nyiakan peluang bergabung dengan Honda.

"Saya berkata kepada diri saya sendiri, Anda berada di tim terbaik dengan peluang terbaik yang ada," tandasnya.


Berita Terkait :