Kemendag Komitmen Lakukan Relaksasi Ekspor dan Impor

M. Isa | Jum'at, 06/03/2020 18:50 WIB
Kemendag Komitmen Lakukan Relaksasi Ekspor dan Impor Wamendag Jerry Sambuaga (foto: kemendaggoid)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Kementerian Perdagangan (Kemendag) berkomitmen untuk menjalankan arahan Presiden dalam melakukan relaksasi ekspor dan impor yang berorientasi mendorong penguatan industri dan untuk ekspor serta strategi mencapai target pertumbuhan ekspor nonmigas sebesar 5,2 persen atau tumbuh USD 163,1 miliar.

Komitmen tersebut dituangkan dalam rumusan hasil Rapat Kerja Kemendag Tahun 2020 yang telah berlangsung selama dua hari penuh pada 4-5 Maret 2020 di Jakarta yang disampaikan Wakil Menteri Perdagangan Jerry Sambuaga dalam penutupan acara tersebut.

“Pada pembukaan Raker Kemendag 2020, Presiden memberikan beberapa arahan dalam menyikapi kondisi perlemahan ekonomi global dan merebaknya virus covid-19 saat ini. Pertama, jangan bekerja normal dan rutin, namun segera carikan rumusan-rumusan yang sederhana untuk mendukung kelancaran aktivitas, khususnya ekonomi makro, ekspor, maupun impor untuk orientasi penguatan industri dalam negeri dan ekspor,” kata Jerry Sambuaga dilansir kemendaggoid, Jumat 6 Maret 2020.

Kedua, lanjut Jerry, dalam kondisi saat ini dibutuhkan sejumlah kebijakan yang dapat menjadi stimulus sekaligus merespons perubahan situasi dan ekonomi global. Ketiga, diperlukan relaksasi kebijakan untuk percepatan ekspor dan kemudahan impor untuk bahan baku dan penolong untuk kebutuhan memenuhi industri dan tujuan ekspor,”  tambahnya.

Wamendag menyampaikan, untuk melaksanakan arahan tersebut, pada raker Kemendag ini telah disusun rumusan yang mendapat masukan dari seluruh peserta raker. Ada tiga rumusan yang dihasilkan dari diskusi yang dibagi dalam dua kelompok.