Gas Bumi Berperan Penting dalam Transisi Energi

Anata Lu’luul Jannah | Kamis, 23/02/2023 11:51 WIB
Gas Bumi Berperan Penting dalam Transisi Energi Ilustrasi. Industri Gas Alam atau Gas Bumi (Doc: Seputar Indonesia)

RADARBANGSA.COM - Gas bumi menjadi salah satu faktor penting dalam suksesnya percepatan transisi energi nasional. 

Gas bumi memiliki keistimewaan mengingat operasionalnya yang mudah namun memiliki faktor emisi yang jauh lebih rendah dari energi fosil.

Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi Kementerian ESDM, Tutuka Ariadji menuturkan bahwa Kementerian ESDM memilih gas agar lebih dominan sebagai modal untuk tinggal landas menuju renewable energy.

"Dalam transisi energi ini, gas bumi menjadi modal untuk tinggal landas menuju energi terbarukan," ujar Tutuka dalam keterangan tertulisnya Kamis 23 Februari 2023.

Tak lupa Dirjen Migas Tutuka juga menyampaikan pentingnya penguatan dalam bidang keselamatan dan kesehatan kerja (K3) mengingat pengelolaan gas bumi lebih beresiko dibandingkan minyak bumi.

Peran gas sebagai energi transisi, menjadikan budaya pekerjaan di subsektor migas ke depannya juga lebih beresiko. Hal ini lantaran pengelolaan gas yang berbeda dibandingkan minyak, memerlukan penanganan-penanganan yang lebih tinggi resikonya. 

"Oleh karena itu, penguatan di bidang K3 menjadi suatu keharusan, tandas Tutuka.


Berita Terkait :