Luas Panen Padi Berpotensi Naik 4,86 Juta Hektare di 3 Bulan Mendatang

Anata Lu’luul Jannah | Selasa, 02/03/2021 10:01 WIB
Luas Panen Padi Berpotensi Naik 4,86 Juta Hektare di 3 Bulan Mendatang Ilustrasi. Lahan Petani (Foto: Kementan)

RADARBANGSA.COM – Badan Pusat Statistik (BPS) membeberkan potensi peningkatan luas panen pada 3 bulan mendatang mencapai 4,86 juta hektare atau meningkat 26,5 persen. 

Kepala BPS Suhariyanto mengatakan jika potensi ini sangat menjanjikan dan agar menjadi perhatian bagi seluruh pihak untuk merealisasikannya.

Kendati demikian Suhariyanto mengatakan agar tetap mewaspadai curah hujan tinggi yang dapat menyebabkan banjir bahkan berpotensi menyebabkan gagal panen.

“Jadi mari berharap dampak cuaca tidak terlalu buruk sehingga angka potensi ini menjadi realisasi dan harga tetap terjaga,” kata Suhariyanto dalam konferensi pers virtual, Senin 1 Maret 2021.

Sementara itu terkait potensi produksi beras selama 3 bulan ke depan (Januari – April 2021), BPS mengkonversikan naik mencapai 14,54 juta ton. Sebetulnya, potensi ini telah teralisasi sejak Januari sebesar 1,18 juta ton.

“Angka potensi tetap menjanjikan dan kita kembali berharap cuaca tetap berpihak kepada kita,” tutup Suhariyanto.

 

 

 


Berita Terkait :