Survei BI: Penjualan Eceran Tumbuh Positif di Oktober

Anata Lu’luul Jannah | Rabu, 11/11/2020 14:06 WIB
Survei BI: Penjualan Eceran Tumbuh Positif di Oktober Aktivitas di Pusat Perbelanjaan Kebutuhan Sehari Hari (Doc: Picfair)

RADARBANGSA.COM ­– Bank Indonesia (BI) mencatat tingkat penjualan eceran di Bulan September mengalami perbaikan.

Dalam survey yang dilakukan BI, pertumbuhan tren penjualan eceran sudah mulai terjadi sejak Juni 2020 seiring dengan turunnya kasus covid di Indonesia.

“Pertumbuhan Indeks Penjualan Riil (IPR) September 2020 tercatat sebesar -8,7% (yoy), membaik dibandingkan pertumbuhan IPR pada Agustus sebesar -9,2% (yoy),” ungkap Direktur Komunikasi BI, Onny Widjanarkno, Selasa 11 November 2020.

Onny mengatakan perbaikan penjualan eceran ini utamanya terjadi pada kelompok penjualan Makanan, Minuman dan Tembakau dan kelompok yang tumbuh positif setelahnya adalah Kelompok Sandang dan Kelompok Bahan Bakar Kendaraan Bermotor.

Kendati demikian pada Bulan Oktober, BI memproyeksi adanya penurunan pada penjualan eceran di angka -10,0% (yoy). Beberapa komoditas, seperti Kelompok Makanan, Minuman, dan Tembakau dan Kelompok Barang Budaya dan Rekreasi, diprakirakan akan turun.

Sementara itu, beberapa komoditas yang diprakirakan mengalami perbaikan kinerja penjualan, antara lain Kelompok Perlengkapan Rumah Tangga dan Bahan Bakar Kendaraan Bermotor.

 


Berita Terkait :