Shin Tae-yong Panggil 26 Pemain Perkuat Timnas Indonesia Hadapi Arab Saudi
Rahmad Novandri
| Kamis, 29/08/2024 18:35 WIB
Skuad Timnas Indonesia. (Foto: Bolanet)
RADARBANGSA.COM - Tim nasional (Timnas) Indonesia akan memulai perjalanannya di babak ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026. Terdekat, tim Garuda akan melawan Arab Saudi dan Australia.
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong telah memanggil 26 pemain untuk memperkuat timnas Indonesia. Sejumlah pemain yang dipanggil merupakan langganan timnas senior.
Namun, dalam daftar pemain tersebut ada nama kiper FC Dallas yang baru menyelesaikan sidang di Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS) FIFA, Maarten Paes. Kiper bertinggi 1,91 meter itu akan bergabung dengan skuad Garuda di Arab Saudi.
Berikut daftar 26 pemain Timnas Indonesia untuk laga lawan Arab Saudi dan Australia: