Tips Cegah Nyeri Punggung Saat Duduk Lama Selama Bekerja

Rahmad Novandri | Senin, 21/04/2025 22:06 WIB
Tips Cegah Nyeri Punggung Saat Duduk Lama Selama Bekerja Ilustrasi nyeri punggung. (Foto: Alodokter)

RADARBANGSA.COM - Kebiasaan duduk terlalu lama atau postur tubuh yang tidak tepat saat duduk bisa menimbulkan berbagai penyakit. Salah satunya adalah sakit punggung. Untuk mencegah terjadinya hal tersebut, mari simak posisi duduk yang benar dan baik untuk kesehatan di artikel berikut ini.

Posisi tubuh saat duduk memberikan tekanan besar pada otot punggung, bahu, leher, dan tulang belakang. Jika posisi tubuh saat duduk menggelesor atau sambil membungkuk, maka tekanan di bagian-bagian tubuh tersebut akan bertambah kuat.

Agar posisi duduk yang salah tidak menimbulkan nyeri punggung dan nyeri di bagian tubuh lain, coba amati apakah posisi duduk Anda sudah benar atau belum. Berikut ini adalah beberapa posisi duduk yang benar untuk mencegah terjadinya sakit punggung:

1. Sesuaikan ketinggian kursi

Sesuaikan ketinggian kursi hingga lengan membentuk huruf L dan siku berada di samping tubuh. Posisi ini memungkinkan pergelangan tangan dan lengan menjadi lurus dan sejajar dengan lantai ketika mengetik. Cedera tangan atau lengan pun bisa dihindari.

2. Topang punggung

Pilih kursi yang mampu menopang punggung Anda dengan baik, atau coba letakkan bantal atau gulungan handuk di punggung bagian bawah saat duduk.

3. Perhatikan posisi tubuh bagian atas

Duduklah dengan punggung lurus, posisi bahu ke belakang, dan bokong menyentuh bagian belakang kursi. Jaga agar posisi leher dan kepala tetap lurus namun nyaman. Selain itu, sedikit turunkan dagu dan jaga bahu tetap santai.

4. Perhatikan posisi tubuh bagian bawah

Posisikan lutut agar sejajar dengan pinggul. Gunakan sandaran kaki jika merasa perlu. Selain itu, hindari menyilangkan kaki saat duduk di kursi karena posisi ini dapat menimbulkan nyeri punggung.

5. Kaki menapak lantai

Tapakkan kaki Anda hingga menyentuh lantai. Jika tidak sampai, gunakan pijakan atau bangku kecil agar kaki bisa menjejak dengan nyaman.

6. Sesuaikan posisi tubuh dengan komputer

Apabila Anda sering bekerja di depan komputer, usahakan layar sejajar dengan mata Anda. Jika terlalu tinggi atau rendah, Anda harus menundukkan leher. Hal ini bisa membuat leher sakit.

Jika memakai mouse komputer, jangan lupa gunakan alas mouse yang ada bantalan untuk pergelangan tangannya. Tujuannya agar pergelangan tangan tidak menekuk secara kurang nyaman.


Berita Terkait :