Menaker Berupaya Maksimal Ciptakan Lapangan Kerja dalam Negeri

Rahmad Novandri | Kamis, 03/07/2025 07:01 WIB
Menaker Berupaya Maksimal Ciptakan Lapangan Kerja dalam Negeri Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Yassierli (foto: istimewa)

RADARBANGSA.COM - Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Yassierli mengatakan bahwa pihaknya terus berupaya memaksimalkan peluang penciptaan lapangan kerja di dalam negeri. Hal itu ditegaskannya usai mengikuti Rapat Kerja Komisi IX DPR RI, Senayan, Jakarta, Rabu (2/7).

"Jadi kita harus menggunakan semua, mengoptimalkan semua peluang," kata Menaker.

Menaker menyebut, peluang-peluang penciptaan lapangan kerja dalam negeri bisa didapatkan melalui program-program prioritas nasional Presiden Prabowo Subianto.

"Mulai dari program Makan Bergizi Gratis (MBG), lalu Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG), 80 ribu Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih, kemudian ada hilirisasi, ketahanan pangan, sampai ketahanan energi. Itu adalah lapangan pekerjaan yang ada di depan mata," ujar Menaker.

Namun, untuk membuat kesempatan itu terlaksana, Yassierli mengatakan diperlukan adanya kerja sama strategis di antara para pemangku kepentingan dan lintas kementerian.

Ia mencontohkan, Kemnaker telah menandatangani nota kesepahaman bersama Kementerian Koperasi (Kemenkop) dalam persiapan pelatihan sumber daya manusia (SDM) untuk Kopdes Merah Putih.

Selain itu, Menaker mengatakan lapangan kerja baru juga bisa terbuka dari investasi baru di beberapa bidang industri di Indonesia. Peran Danantara dan Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) juga ia nilai penting.

"Kami sudah ada MoU dengan Kementerian BKPM/Investasi bahwa ke depan setiap ada investasi itu akan masuk juga pertimbangan terkait dengan ketenagakerjaan," tukas Menaker.

"Lalu yang terakhir baru nanti kita berbicara peluang untuk magang atau pun tenaga kerja di luar negeri. Jadi semua itu kita optimalkan," tambahnya.