Resmi! Manchester United Permanenkan Ole Gunnar Solskjaer

Rahmad Novandri | Kamis, 28/03/2019 19:52 WIB
Resmi! Manchester United Permanenkan Ole Gunnar Solskjaer Ole Gunnar Solksjaer (Pelatih Interim Manchester United). (Foto: eurosportcom)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Manchester United akhirnya resmi mempermanenkan Ole Gunnar Solskjaer sebagai manajer mereka untuk tiga tahun ke depan. Sebelumnya, Solskjaer telah menjadi pelatih interim Setan Merah sejak Desember 2018 silam.

Solskjaer bukanlah orang baru di Old Trafford. Dia merupakan salah satu penyerang United pada era akhir 90-an. Saat ini, Solskjaer kembali ke Old Trafford sebagai manajer.

Selama ditangani pelatih 46 tahun tersebut, United mampu bangkit dengan menorehkan 14 kemenangan dan melaju hingga babak perempat final liga champions. Manajemen United pun juga nampaknya puas dengan kinerja Solskjaer.

Dalam rilis resmi United, Solskjaer merasa senang dipercaya untuk menangani MU secara permanen. Dia merasa terhormat bisa menangani tim yang sudah membesarkan namanya saat ia masih aktif bermain.

"Sejak hari pertama saya datang ke klub yang spesial ini, saya merasa seperti di rumah. Sebuah kehormatan bagi saya untuk menjadi pemain united lalu memulai karir saya di dunia kepelatihan bersama klub ini," ujarnya.

Sementara itu, Wakil Direktur MU, Ed Woodward juga merasa puas bisa mengamankan tanda tangan Solskjaer. ia menyebut bahwa united sudah mendapatkan pelatih yangsangat berkualitas.

"Sejak ia menjadi caretaker klub ini di bulan Desember, Ole sudah menunjukkan apa yang bisa ia lakukan. Ia tidak hanya memberikan performa dan juga hasil yang bagus, tetapi dia juga membawa pengalaman yang sangat kaya baik sebagai seorang pemain maupun sebagai seorang Pelatih," jelasnya. 


Berita Terkait :