RADARBANGSA.COM - Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani (KW) siap mengalihkan fokus pada Kejuaraan Asia Beregu Campuran 2025 di Gimnasium Conson, Qingdao, China pada 11-16 Februari 2025.
"Saya akan langsung bersiap ke Badminton Asia Mixed Team Championships 2025. Langkah pertama, saya akan menenangkan mental pikiran, kemudian kembali berlatih," kata Putri dalam pernyataan resmi PBSI dikutip pada Rabu, 5 Februari 2025.
Untuk diketahui, sepanjang tiga turnamen perseorangan sejak awal 2025, Putri KW mencatat peningkatan dalam performanya. Pada turnamen terkahir di Thailand Masters 2025 lalu, Putri KW mampu mencapai semifinal.
Sebelumnya di Malaysia Open 2025 dan Indonesia Masters 2025, Putri mampu melangkah hingga perempatfinal. Meskipun menunjukkan performa bagus, Putri mengatakan bahwa Kejuaraan Asia Beregu Campuran 2025 memiliki tantangan yang berbeda dibandingkan turnamen perseorangan.
"Pertandingan beregu pasti beda atmosfernya, walaupun lawan-lawannya hampir sama. Jadi semoga saya bisa selalu menampilkan yang terbaik dan menyumbang poin untuk Indonesia," tuturnya.