Franco Morbidelli dan Andrea Dovizioso Resmi Gabung Yamaha, Lin Jarvis Senang

Rahmad Novandri | Kamis, 16/09/2021 22:35 WIB
Franco Morbidelli dan Andrea Dovizioso Resmi Gabung Yamaha, Lin Jarvis Senang Balapan MotoGP. (Foto: twitter @runganSport)

RADARBANGSA.COM - Manajer Direktur Yamaha Motor Racing, Lin Jarvis menyambut Franco Morbidelli dan Andrea Dovizioso dengan tangan terbuka.

Morbidelli yang sebelumnya memperkuat tim Petronas Yamaha SRT, sekarang naik kelas ke tim pabrikan Monster Energy Yamaha. Kemudian, Dovizioso mengisi posisi yang ditinggalkan Morbidelli di Petronas. 

Sebelumnya, Lin Jarvis memproyeksikan Morbidelli membela tim pabrikan Yamaha musim depan. Namun, jelasnya, dengan segala pertimbangan dan kepergian Maverick Vinales maka Morbidelli bergabung lebih cepat. 

"Kami telah merencanakan Franky untuk naik dari tahun 2022, tetapi setelah perubahan line-up pebalap yang tiba-tiba di pertengahan musim, kami memiliki kesempatan untuk membiarkannya meningkatkan lebih awal,” kata Lin Jarvis, lewat laman resmi Yamaha, Kamis, 16 September 2021.

Performa Morbidelli musim lalu menjadi rujukan bagi pabrikan Yamaha untuk merekrutnya. Sang pembalap berhasil mengunci posisi dua di klasemen akhir pembalap MotoGP 2020 dengan menorehkan tiga kemenangan dari lima podium yang sukses diraihnya. 

"Dia adalah bakat yang luar biasa. Ini bahkan lebih disorot tahun lalu ketika ia mengamankan tempat kedua di kejuaraan dan meraih lima podium dan tiga kemenangan di satelit Yamaha. Ini menunjukkan tipe pengendaranya: berkomitmen untuk mengeluarkan yang terbaik dari YZR-M1 dalam segala situasi,” ujarnya. 

Sementara itu, Lin Jarvis juga yakin Dovizioso memiliki talenta luar biasa. Menurutnya, Dovizioso merupakan anggota yang sangat penting untuk program pengembangan Yamaha pada musim depan.

"Kami senang bahwa bintang dan talenta MotoGP seperti Andrea bergabung dengan line-up Yamaha. Kami dengan hangat menyambutnya ke grup Yamaha MotoGP sebagai anggota yang sangat penting dari program MotoGP kami,” tandasnya. 


Berita Terkait :