Timnas Wanita Hadir Membawa Kesetaraan Gender dalam Dunia Sepak Bola

Neli Elislah | Selasa, 09/03/2021 15:45 WIB
Timnas Wanita Hadir Membawa Kesetaraan Gender dalam Dunia Sepak Bola Mentor Amali resmikan Timnas Wanita (sumber:beritasatu.com)

RADARBANGSA.COM - Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) resmi memperkenalkan skuad Tim Nasional (Timnas) wanita Indonesia pada Senin, 8 Maret 2021, kemarin di Lapangan D, Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.

Peresmian tersebut bertepatan dengan hari perempuan internasional, terutama Timnas perempuan Indonesia ini diresmikan sebagai persiapan ajang SEA Games 2021 di Vietnam.

"Pertama hari ini, hari perempuan internasional dan ditandai oleh PSSI dengan launching tim nasional. Saya kira kita punya harapan terhadap tim nasional putri kita atau wanita kita karena ada event pertandingannya,” kata Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali. 

Menpora Amali juga menjelaskan terdapat beberapa event sepak bola wanita pada tingkat nasional seperti Piala Kartini dan juga pertandingan di Pekan Olaharga Nasional (PON). Kemudian pada tingkat internasional terdapat Sea Games dan Asian Games.

"Sehingga peluang kita untuk mendorong supaya sepak bola wanita kita maju sangat terbuka lebar. Pak ketua umum tanya ke coach Shin Tae-yong, bagaiamana potensi mereka, sangat punya potensi katanya,” katanya.

Selain itu, dengan adanya klub sepak bola wanita, Menpora Amali  menunjukan bahwa kesetaraan gender data di implementasikan secara nyata. 

"Sekarang ini memang eranya kita harus serius mendorong kesetaraan gender di segala segi kehidupan. Termasuk di urusan sepak bola. Ini apresiasi kepada PSSI bukan hanya bicara tapi benar-benar menampilkan kesetaraan gender," ujar Menpora Amali. 

Sementara itu, Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan menjelaskan bahwa hari wanita internasional merupakan bentuk kampanye global yang selalu dijadikan simbol penting dalam memotivasi wanita untuk meraih kesetaraan. Seperti hal nya timnas wanita yang hadir sebagai simbol kesetaraan.

"Tepat hari ini juga pemusatan latihan timnas wanita Indonesia dimulai. Tentu ini momen berharga bagi kita semua karena mereka mampu mengikuti timnas pria yang sudah terlebih dahulu menjalani pemusatan latihan di era pandemi Covid-19 seperti ini," kata Iriawan. 

Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) RI, I Gusti Ayu Bintang Puspayoga juga hadir dan menyampaikan apresiasi atas kebanggaannya karena tepat di hari perempuan internasional Timnas wanita Indonesia diperkenalkan.

Menurut dia, hal ini menunjukan kesetaraan gender benar-benar diwujudkan meskipun hal itu sudah lama digaungkan dan diatur dalam konstitusi. Akan tetapi, data menyebutkan bahwa indeks kesenjangan antara laki-laki dan wanita masih tinggi. 

"Contohnya kalau kita bicara sepakbola pasti identik dengan laki-laki. Tapi sekarang ini dengan dilaunching timnas sepakbola perempuan ini akan membuka wawasan di masyarakat yang sudah terbangun konstruksi sosial. Mudah-mudahan ini menjadi bola salju yang trus menggelinding, tidak hanya timnas. Kalau ada event ini akan memotivasi para perempuan untuk bermain sepakbola," harapnya. 


Berita Terkait :