
RADARBANGSA.COM - Pemerintah provinsi (Pemprov) Riau terus memproses rencana perbaikan jembatan Sungai Rokan yang ada di Kabupaten Rokan Hulu (Rohul). Pasalnya, saat ini kondisi jembatan tersebut dalam keadaan miring.
“Untuk perbaikan jembatan Sungai Rokan saat ini masih tahap lelang. Anggaran yang disiapkan sekitar Rp4 miliar,” kata Kepala Dinas PUPR Riau M Arief Setiawan dalam rilisnya, Rabu, 16 April 2025.
Pihaknya menargetkan bahwa lelang tersebut akan segera selesai dan pekerjaan perbaikan jembatan bisa dimulai bulan ini juga.
“Targetnya bulan ini juga sudah bisa dimulai pekerjaannya. Karena ini juga sudah menjadi atensi pak gubernur, beliau juga sudah meninjau langsung kondisi jembatannya,” tambahnya.
Lebih lanjut, Arief mengungkapkan bahwa saat perbaikan nantinya maka jembatan akan ditutup total. Karena itu, pihaknya berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan Riau dan Kabupaten Rohul untuk membuat jalur alternatif bagi masyarakat. Pasalnya, perbaikan jembatan memakan waktu cukup lama.
“Sewaktu perbaikan jembatan akan ditutup total. Makanya akan dibuat jalur alternatifnya. Kemungkinan perbaikan jembatan itu akan memakan waktu 4-6 bulan,” tukasnya.