Tommy Kurniawan Harap PTPN VIII Bisa Lebih Agresif Tahun Depan

Rahmad Novandri | Kamis, 09/11/2023 20:06 WIB
Tommy Kurniawan Harap PTPN VIII Bisa Lebih Agresif Tahun Depan Tommy Kurniawan (Anggota Komisi VI DPR RI). (Foto: DPR RI)

RADARBANGSA.COM - Anggota Komisi VI DPR RI, Tommy Kurniawan berharap kinerja PT Perkebunan Nusantara (PTPN) VIII pada tahun 2024 lebih agresif dan bisa menghasilkan laba. Hal itu disampaikannya mengingat produksi teh khususnya di PTPN yang dimanfaatkan untuk menjadi sebuah produk atau hilirisasi baru enam persen.

"Saya berharap PTPN ini bisa lebih agresif lagi dalam berinovasi agar di 2024 itu mendapatkan sebuah keuntungan," kata Tomkur, sapaan akrabnya, dilansir dari laman resmi DPR RI, Kamis, 9 November 2023.

Diketahui, PTPN VIII adalah sebuah Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Indonesia di bawah Holding Perkebunan yang menjalankan berbagai bisnis komoditi perkebunan seperti teh, karet, sawit dan Kopi. Dengan perkebunan teh terbesar dan terluas di Indonesia PTPN VIII memiliki potensi ekspor yang besar dan sangat menjanjikan bagi pemasukan negara dan kesejahteraan masyarakat.

"Kami berharap mudah-mudahan itu bisa meningkat 50% produksi dari PTPN ini bisa dimanfaatkan untuk menjadi sebuah produk sehingga bisa mewarnai mewarnai produk produk teh yang ada," kata Politisi Fraksi PKB ini.

Menurut Tomkur, salah satu langka yang bisa diambil untuk meningkatkan produksi teh PTPN ini adalah dengan program hilirisasi atau diversifikasi. Sehingga teh yang diproduksi PTPN VIII bisa dengan mudah ditemukan oleh konsumen dan juga menyebar di pasaran.

"Yang kedua adalah optimalisasi aset yang memang sekarang sudah dijalankan tinggal bagaimana memaksimalkan optimalisasi itu bisa menjadi revenue yang lebih besar lagi. Dan kami berharap nanti wisata yang dikembangkan itu bukan hanya sekedar wisata, tapi juga wisata yang mengedepankan produk produk perkebunan yang ada sehingga bisa dinikmati oleh wisatawan," tukasnya.