DPR Dorong Sidang AIPA Bahas Isu Prioritas Dunia

M. Isa | Senin, 07/08/2023 22:48 WIB
DPR Dorong Sidang AIPA Bahas Isu Prioritas Dunia Puan Maharani (Ketua DPR RI). (Foto: DPR RI)

RADARBANGSA.COM – Ketua DPR RI Puan Maharani mendorong solidaritas negara anggota ASEAN harus terus dijaga. Puan juga mendoorng sidang umum AIPA ke-44 untuk cepat membahas isu prioritas yang ada di dunia.

 "AIPA juga perlu mendorong permasalahan-permasalahan yang ada di dunia yang menjadi isu prioritas yang ada di dunia. Sebagai keluarga, sebagai saudara kami akan bekerja sebagai tim yang mendorong agar ASEAN lebih kuat pada masa yang akan datang," kata Puan Maharani di Jakarta, Senin, 7 Juli 2023.

Dalam sidang AIPA tahun ini, Puan Maharani juga menekankan bahwa cita-cita bersama para negara anggota ASEAN demi mewujudkan kawasan regional yang kuat.

"Kita sebagai satu keluarga ASEAN nantinya bisa tetap menjalankan ASEAN yang bersatu sebagai time work demi menjalankan cita-cita ASEAN sehingga menjadi satu negara yang kuat tidak hanya regional, tapi juga negara-negara kawasan dan juga dunia internasional," jelas Puan.

Tak lupa, Puan Maharani juga berharap agar selama berlangsungnya acara bisa berjalan dengan lancar tanpa hambatan. "Saya selaku ketua DPR RI, pada kesempatan ini kami berharap acara berlangsung dengan aman dan lancar, sehingga tema-tema yang menjadi kesepakatan bisa didapat pada sidang AIPA ini," ungkapnya.


Berita Terkait :