Pendemo Tuntut Mundur Perdana Menteri Israel Karena Korupsi

Anata Lu’luul Jannah | Senin, 30/11/2020 15:41 WIB
Pendemo Tuntut Mundur Perdana Menteri Israel Karena Korupsi Perdana Menteri Israel, Benjamin Netanyahu (Doc: Istimewa)

RADARBANGSA.COM – Kediaman Perdana Menteri (PM) Israel, Benjamin Netanyahu kembali digeruduk massa pada Sabtu Malam. Demonstran ini melanjutkan aksinya setelah berbulan bulan lamanya menuntut Netanyahu untuk mundur.

Melansir dari The Associated Press, jumlah demonstran ini adalah sekitar 1.000 pengunjuk rasa. Mereka mengatakan Netanyahu harus mundur dan diadili karena kasus korupsi serta karena lambannya penanganannya terhadap virus corona di Israel.

Pemerintah Israel sebelumnya telah memberlakukan lockdown dua kali di tahun 2020 ini. Disaat yang bersamaan, ekonomi negara tersebut juga goyah disusul dengan ratusan ribu pengangguran di Israel.

Menurut salah seorang narasumber, kebanyakan pengunjuk rasa ini merupakan warga yang kehilangan pekerjaan. Sebetulnya dalam beberapa waktu ini jumlah massa yang mengamuk sudah mulai reda jika dibandingkan dengan enam bulan yang lalu. Namun beberapa pendemo tetap vokal dan bersemangat pada hari Sabtu kemarin. Para pendemo ini, juga hampir semuanya memakai topeng.

Beberapa protes yang menutut pengunduran diri Netanyahu juga dilakukan di persimpangan dan jembatan layang di seluruh wilayah Israel. Selain itu pendemo juga memprotes di depan rumah pribadi Netanyahu di kota pesisir Caesaria.

Menurut informasi yang beredar, para pendemo ini banyak mengangkat simbol kapal selam yang merujuk pada skandal pembelian kapal selam Jerman oleh Israel yang diduga melibatkan beberapa rekan Netanyahu. Jual beli ini juga dikabarkan melibatkan Netanyahu dan aksi kotornya.

Namun hingga kini penegak hukum Israel belum menetapkan Netanyahu sebagai tersangka.

Sementara itu saingannya, Menteri Pertahanan Benny Gantz, terus memerintahkan penyelidikan atas kasus tersebut di minggu-minggu ini.

 


Berita Terkait :