Indonesia-Korea Selatan Bahas Tindaklanjut Kerjasama EPS

M. Isa | Kamis, 16/01/2020 16:44 WIB
Indonesia-Korea Selatan Bahas Tindaklanjut Kerjasama EPS Menteri Ida Fauziyah menerima Courtesy Call Vice Minister, Ministry of Employment and Labour, Republic of Korea H.E. Im Seo-Jeoung (foto: kemnakerRI)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menerima Courtesy Call Vice Minister, Ministry of Employment and Labour, Republic of Korea H.E. Im Seo-Jeoung, di Jakarta, Kamis, 16 Januari 2020.

Pertemuan ini membahas terkait tindak lanjut pembaharuan MoU EPS (Employment Permit System) antara Kemnaker dan Ministry of Employment and Labour of the Republic of Korea (MOEL RoK).

Ida Fauziyah mengatakan pada prinsipnya, Pemerintah telah menyetujui substansi teknis yang selama ini telah dibicarakan oleh kedua negara. Namun demikian, masih terdapat beberapa poin substansi hukum yang perlu mendapatkan kesepakatan dari kedua belah pihak.

Dalam perjalanan implementasi Mou EPS selama ini, Menaker berpesan agar nantinya sektor jasa perlu ditingkatkan peranannya. Menurutnya saat ini SDM Indonesia memiliki kompetensi yang berkualitas pada sektor pariwisata dan perhotelan.

Selain itu, Menteri Ida juga berpesan agar dalam pembahasan lanjutan teknis MoU tersebut nantinya penting untuk dilakukannya skema pelindungan bagi awak kapal (ABK) Indonesia yang berada di Korea.


Berita Terkait :