Ngurusi BUMN, Erick Thohir Punya Dua Wamen

M. Isa | Jum'at, 25/10/2019 16:01 WIB
Ngurusi BUMN, Erick Thohir Punya Dua Wamen

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Presiden Joko Widodo (Jokowi) melantik 12 wakil menteri Kabinet Indonesia Maju di Istana Merdeka Jakarta, Jumat 25 Oktober 2019. Diantara kementerian yang lain, Presiden Jokowi melantik dua wamen untuk mendampingi Erick Thohir di Kementerian BUMN.

“Saya dan Pak Tiko diminta Pak Presiden untuk membantu Pak Erick membuat program-program bagaimana kita bisa mengajak rakyat-rakyat untuk berusaha dengan baik,” kata Budi Gunadi Sadikin di Komplek Istana Merdeka, Jakarta.

“Kalau bisa bergeraknya di daerah-daerah bisa merangkul rakyat-rakyat di sekitarnya sehingga jangan sampai rakyat-rakyat itu juga jadi miskin,” tambah. Budi G. Sadikin.

Sementara soal jabatan sebelum jadi menteri, merdeka berdua siap mengundurkan diri, “Ya karena hari ini saya pasti harus mengundurkan diri,” kata Kartika Wirjoatmodjo.

Diketahuin Budi Gunadi Sadikin merupakan Direktur Utama Mining Industry Indonesia (MIND ID) Budi Gunadi Sadikin dan Kartika Wirjoatmodjo sebagai Direktur Utama Bank Mandiri.

Berikut adalah susunan nama wakil menteri Kabinet Indonesia Maju.

  1. Wakil Menteri Luar Negeri: Mahendra Siregar
  2. Wakil Menteri Pertahanan: Wahyu Sakti Trenggono
  3. Wakil Menteri Agama: Zainut Tauhid Sa`adi
  4. Wakil Menteri Keuangan: Suahasil Nazara
  5. Wakil Menteri Perdagangan: Jerry Sambuaga
  6. Wakil Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat: John Wempi Wetimpo
  7. Wakil Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan: Alue Dohong
  8. Wakil Menteri Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi: Budi Arie Setiadi
  9. Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang/Wakil Kepala BPN: Surya Tjandra
  10. Wakil Menteri BUMN: Kartika Wirjoatmodjo
  11. Wakil Menteri BUMN: Budi Gunadi Sadikin
  12. Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif: Angela Tanoesoedibjo

Berita Terkait :