Fraksi PKB Dukung M Taufik Jadi Wagub DKI Jakarta, ini Respon Nasdem

Ainur Rasyid | Rabu, 06/03/2019 18:51 WIB
Fraksi PKB Dukung M Taufik Jadi Wagub DKI Jakarta, ini Respon Nasdem Hasbiallah Ilyas (Ketua DPW PKB DKI Jakarta). (Dok PKB)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM- Ketua Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) DPRD DKI Jakarta, Hasbiallah Ilyas menyatakan dukungannya kepada ketua DPD Partai Gerindra DKI Jakarta M. Taufik untuk mengisi kursi wakil gebernur yang ditinggalkan Sandiaga Uno.

Hasbillah Ilyas mengatakan masih banyak tugas yang harus dilakukan untuk memajukan DKI Jakarta, untuk itu jabatan Wakil Gubernur segera diputuskan siapa yang akan duduk mendampingi Anies Baswedan memimpin DKI Jakarta. Namun saat ditanya kedua calon yang sudah muncul, ia mengatakan anggota dewan banyak tidak mengenal Agung Yulianto dan Ahmad Syaikhu yang diusulakan oleh PKS.

Menanggapi dukungan Fraksi PKB, ketua Fraksi Partai NasDem Bestari Barus mengatakan selama tidak memaksa dan tidak melanggar aturan yang ada, itu sah-sah saja.

"Ya itu kan haknya PKB dia mau setuju atau apa itu kan suara dia. Saya mana bisa komentari," kata Ketua Fraksi Partai NasDem DPRD DKI Jakarta Bestari Barus, Rabu, 6 Maret 2019.

Sementara ketua Fraksi PDI Perjuangan DKI Jakarta Gembong Warsono menilai wajar pernyataan PKB. Itu, kata dia, sudah sesuai hak politik partai.

"Sah-sah saja enggak ada soal. Itu hak politiknya PKB kita hargai. Tapi kita enggak boleh keluar dari aturan," ungkap Gembong.

Gembong Warsono mengingatkan bahwa pengganti wagub diserahkan kepada partai pengusung.

"Karena undang-undang mengatakan partai pengusung mengusulkan dua nama. Sementara dua itu tidak termasuk Pak Taufik," tutur Gembong.