Bertekad Tekan Angka Pengangguran, Ida Fauziyah Kunjungi Pelaku Industri

Rahmad Novandri | Senin, 02/04/2018 22:40 WIB
Bertekad Tekan Angka Pengangguran, Ida Fauziyah Kunjungi Pelaku Industri Ida Fauziyah (Calon Wakil Gubernur Jawa Tengah). (Foto: Faizal Fanani)

SEMARANG, RADARBANGSA.COM - Cawagub Jawa Tengah Ida Fauziyah berdialog bersama para pelaku usaha saat mengunjungi kawasan industri Candi, Semarang, Jawa Tengah, Senin, 2 April 2018.

Ida mengatakan, keberadaan dunia usaha akan membantu pemerintah dalam mengurangi angka pengangguran. Oleh karena itu diperlukan sinergitas dengan para pelaku usaha.

Sebagaimana diketahui, Sudirman Said dan Ida Fauziyah memiliki slogan `Mukti Bareng Mbangun Jateng` yang memiliki makna Maju Bersama Membangun Jateng. "Karena itu sudah pasti harus ada sinergi semua pihak," kata Ida saat mengunjungi PT Bangga Teknologi Indonesia di kawasan industri Candi, seperti dikutip kumparan.com.

Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu menegaskan, dirinya bersama Sudirman Said berkomitmen untuk menekan angka kemiskinan dari 12 persen di Jateng menjadi 6 persen. Dia juga mengungkapkan butuh komitmen yang kuat untuk mewujudkan tekad tersebut.

"Memang ini dianggap berat, tapi untuk mengurangi angka kemiskinan harus butuh komitmen kuat dari pemimpinnya," tutur Ida.

Sementara itu, Direktur PT Bangga Teknologi Indonesia, Muallim, berharap slogan yang diusung pasangan nomor urut dua itu dapat berimbas pada dunia usaha saat terpilih sebagai gubernur dan wakil gubernur. Dia ingin ada komunikasi yang baik dari pemerintah dengan pengusaha, maupun para karyawan.

"Semua juga ingin sejahtera. Dunia usaha maju, karyawan masa depannya baik. Pemimpinnya juga jadi enak," kata Muallim.


Berita Terkait :