Tangkap Jambret, Tiga Driver Ojek Online di Jawa Timur Dapat Penghargaan

Rahmad Novandri | Kamis, 29/03/2018 16:05 WIB
Tangkap Jambret, Tiga Driver Ojek Online di Jawa Timur Dapat Penghargaan Driver ojek online mendapatkan penghargaan dari Polrestabes Surabaya, Kamis (29/3). (Foto: surabayapost)

SURABAYA, RADARBANGSA.COM - Menjaga kemananan dan ketertiban adalah kewajiban setiap warga. Hal itu pula yang mendorong tiga pengemudi ojek online untuk turut serta menjaga keamanan masyarakat.

Setelah tiga driver ojek online berhasil menggagalkan aksi penjambretan dan menangkap pelakunya, mereka pun mendapat penghargaan dari Polrestabes Surabaya, Jawa Timur.

Penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi kepolisian pada keberanian tiga pengemudi ojek itu yang dinilai peduli pada keamanan dan ketertiban masyarakat. Adapun tiga pengemudi ojek online itu adalah Mahardika Nugraha (18), Soeroso (51) dan Dwi Agus (33).

"Ini sesuatu yang luar biasa. Saya merasakan ada optimisme, di Surabaya ada kepedulian masyarakat terhadap Kamtibmas," kata Kapolrestabes Surabaya Komisaris Besar Rudi Setiawan, di Surabaya, Kamis, 29 Maret 2018.

Rudi berharap, sikap semacam ini akan terus dikembangkan di tengah makin menipisnya rasa kepedulian.

"Mengorbankan keselamatannya dan berani mengejar pelaku kejahatan, dan berhasil. Luar biasa dan harus terus dikembangkan," ucapnya seperti dikutip cnnindonesia.com.

Sementara itu, salah satu pengemudi ojek yang mendapat pengharagaan, Mahardika Nugraha menceritakan pada saat kejadian itu, ia tengah berkeliling mencari orderan di Jalan Jojoran, Surabaya. Saat itu ada seorang perempuan berterian minta tolong karena dijambret.

"Begitu saya dengar, saya kejar," katanya.

Kejar-kejaran kemudian terjadi. Mahardika mengaku sempat beberapa kali memukul pelaku menggunakan helm. Kejar-kejaran berakhir setelah motor pelaku ditabrak Mahardika hingga keduanya jatuh.

Pelaku kemudian diamankan dan diserahkan ke petugas. Mahardika mengakui kalau dirinya tidak mengenal korban, ia hanya berniat untuk membantu. Sementara dua pengemudi ojek online lainnya turut mendapatkan penghargaan karena sempat membantu Mahardika saat kejadian tersebut.


Berita Terkait :