Per 15 Juni, Kapitalisasi Pasar Saham Turun

Anata Lu’luul Jannah | Rabu, 05/07/2023 15:58 WIB
Per 15 Juni, Kapitalisasi Pasar Saham Turun Ilustrasi. Indeks Harga Saham Gabunga (IHSG) hari ini dibuka menguat (Doc: 99)

RADARBANGSA.COM - Kapitalisasi pasar saham Indonesia sampai 16 Juni 2023 mencapai Rp9.316,76 triliun. Jumlah tersebut turun 1,91% dibandingkan kapitalisasi pasar saham akhir tahun 2022 yang mencapai Rp9.499,14 triliun.

Namun dalam dolar AS, kapitalisasi pasar saham mencapai USD623,49 miliar, naik dari USD603,85 miliar pada akhir tahun 2022.

Menurut Publikasi Statistik Pasar Modal Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebutkan, per 16 Juni 2023 IHSG berakhir pada level 6.698,54, melemah 2,22% dibanding akhir tahun lalu yang berhenti pada level 6.850,62.

Adapun jumlah total perusahaan yang tercatat di Bursa Efek Indonesia meningkat menjadi 866 emiten, dari 825 emiten yang tercatat pada akhir tahun lalu. 

Volume transaksi saham hingga 16 Juni lalu mencapai 1,99 triliun saham, lebih rendah dibandingkan 5,88 triliun saham pada akhir 2022. Nilai perdagangan saham yang mencapai Rp1.122,20 triliun juga lebih kecil dibanding akhir lalu yang mencapai Rp3.617,90 triliun. Frekuensi transaksi per 16 Juni lalu yang mencapai 127,59 juta transaksi, juga lebih kecil dibanding akhir 2022 yang mencapai 321,32 juta transaksi. 

 


Berita Terkait :