Penjualan Semen Domestik Membaik Meski Masih Minus

Anata Lu’luul Jannah | Selasa, 04/07/2023 09:30 WIB
Penjualan Semen Domestik Membaik Meski Masih Minus Industri Semen. (Foto: bisniscom)

RADARBANGSA.COM - Volume penjualan semen nasional di domestik membaik meski masih negatif -5,8% di periode Januari-Mei 2023

Peningkatan ini dapat dikaitkan dengan penjualan yang kuat di bulan Mei sebesar 4.9 juta ton yang didorong  penjualan  cukup merata baik di Jawa maupun luar Jawa tumbuh masing-masing sebesar 24.9% YoY dan 24.8% YoY.

Analis Riset PT Mirae Asset Sekuritas Indonesia, Emma Fauni memperkirakan volume penjualan yang kuat di Semester II-2023 didukung oleh faktor-faktor seperti cuaca kering di bulan-bulan mendatang, yang akan mempercepat proyek konstruksi infrastruktur dan komersial.

Lebih lanjut hari libur lebih sedikit dibandingkan dengan 1H serta adanya potensi peningkatan belanja publik menjelang pemilu 2024. 

Selain itu, jika kondisi ekonomi makro domestik dan global tetap kondusif dan Indonesia dapat memasuki siklus penurunan suku bunga, pertumbuhan volume penjualan semen yang lebih tinggi kemungkinan akan terjadi dalam 1-2 tahun ke depan, karena pertumbuhan permintaan properti yang menarik.