Pemerintah Naikkan Subsidi Energi di Tahun Ini

Anata Lu’luul Jannah | Kamis, 13/01/2022 12:49 WIB
Pemerintah Naikkan Subsidi Energi di Tahun Ini Pembangkit Energi Bersih (Doc: Istimewa)

RADARBANGSA.COM - Kementerian ESDM (Energi dan Sumber Daya Mineral) kembali menaikkan subsidi energi di tahun 2022.

Menteri ESDM, Arifin Tasrif mengatakan subsidi yang naik adalah sektor kelistrikan, sementara subsidi yang turun adalah subsidi di sektor minyak dan gas (migas).

Subsidi migas dan LPG akan turun menjadi Rp77,5 triliun dari sebelumnya Rp83,7 triliun. Sedangkan untuk pos subsidi di sektor kelistrikan meningkat menjadi Rp56,5 triliun dari sebelumnya Rp47,8 triliun.

"Di tahun 2022 kita ada target baru penyaluran subsidi, terlihat subsidi BBM dan LPG akan diturunkan sementara subsidi listrik akan meningkat," kata Arifin dalam konferensi pers virtual, Rabu 12 Januari 2022.

Sementara itu terkait dengan realisasi subsidi tahun 2021 lalu diakui juga terjadi lonjakan hingga 19 persen dari target Rp110,5 triliun menjadi Rp131,5 triliun. Kenaikan subsidi di tahun lalu ini terkait erat dengan upaya pemerintah mendorong daya beli masyarakat yang masih tertekan akibat pandemi Covid-19.

"Subsidi ini naik karena kita ingin menjaga daya beli masyarakat dan mendorong pemulihan ekonomi terus berlanjut," sambungnya.


Berita Terkait :