BPH Migas Gandeng KADIN Tingkatkan Minat Investor

Anata Lu’luul Jannah | Rabu, 03/02/2021 18:30 WIB
BPH Migas Gandeng KADIN Tingkatkan Minat Investor Industri Migas (Foto: Alinea.id)

RADARBANGSA.COM - Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas) menggandeng Kamar Dagang Industri (KADIN) untuk meningkatkan minat investor di sektor hilir.

Kepala BPH Migas M. Fanshurullah Asa mengatakan yang menarik di sektor hilir migas bagi pengusaha saat ini adalah dibukanya peluang investasi dengan konsesi 30 tahun. Investasi ini dibuka untuk pembangunan jaringan transmisi maupun distribusi gas.

“Tentu saja, ini salah satu lingkup usaha yang bisa digarap, dimana KADIN bisa mendorong kalangan pengusaha anggotanya agar dapat tertarik untuk turut serta dalam pengusahaan transmisi dan distribusi gas bumi dan juga usaha pendukungnya” jelas Ifas, dalam keterangannya, Rabu 3 Februari 2021.

Selain investasi terdapat 3 hal utama yang sedang dikerjasamakan dengan KADIN yaitu pengusahaan pipanisasi, penetapan toll fee, dan harga untuk kebutuhan jaringan rumah tangga dan pelanggan kecil.

“Untuk pengusahaan pipa transmisi, BPH Migas akan melelang ruas transmisi yang dapat dikuti oleh Badan Usaha di bidang Gas,” kata Anggota Komite BPH Migas, Jugi Prajogio.

Menurut Jugi Guna menciptakan demand atau mendorong penggunaan gas bumi untuk industri dan rumah tangga sebelum pipa transmisi dibangun, dalam jangka pendek dapat dibuat Receiving Terminal LNG berbasis ISO Tank.

"Ini adalah peluang bisnis yang dapat digarap oleh pengusaha dibawah Kadin" jelas Jugi.

Peluang usaha lain yang bisa diambil KADIN adalah jaringan gas untuk rumah tangga dan pelanggan kecil.

"BPH Migas nanti akan membuat peraturan, kalau yang sudah ada untuk rumah tangga 1 investasinya dari APBN, untuk Rumah Tangga 2 investasi mandiri. Tentu ini peluang bagi KADIN untuk turut menggarap jaringan gas di apartemen, perumahan mewah, pusat perbelanjaan, dll," pungkas Jugi

 


Berita Terkait :