Wapres: Upaya Pemerintah Kendalikan COVID-19 Agar Ekonomi Tak Terpuruk Lebih Dalam

Rahmad Novandri | Senin, 22/06/2020 15:20 WIB
Wapres: Upaya Pemerintah Kendalikan COVID-19 Agar Ekonomi Tak Terpuruk Lebih Dalam Wakil Presiden terpilih, KH Maruf Amin menghadiri penutupan Muktamar PKB 2019 di Bali. (Dok Radarbangsa/AL)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Wakil Presiden KH Ma`ruf Amin mengapresiasi pemerintah pusat dan daerah yang sudah melakukan inovasi dan kreatif guna menjalani kehidupan dalam tatanan baru atau new normal. Menurutnya, hal tersebut sangat penting untuk membantu pemulihan ekonomi ditengah pandemi COVID-19 ini.

Kiai Ma`ruf menuturkan, hampir seluruh negara dan wilayah negara seperti Indonesia alami dampak COVID-19 yang luar biasa. Apalagi dampak yang ditimbulkan sangat luas sehingga memaksa banyak negara menetapkan kebijakan yang belum pernah dilakukan sebelumnya.

Dijelaskannya, pada tahap awal pemerintah menempatkan kesehatan masyarakat sebagai yang utama. Karena itu upaya yang dilakukan adalah memutus penyebaran virus agar masyarakat tidak tertular.

Namun, dampaknya juga dirasakan pada perekonomian dimana pertumbuhan ekonomi pada kuartal I-2020 mulai melambat sebesar 2,97%.

"Tentu selain upaya mengendalikan Covid, pada saat yang sama kita atasi dampak ekonomi agar tidak terpuruk lebih dalam dan bahkan dapat bangkit kembali," tuturnya saat membuka Penganugerahan Lomba Inovasi Daerah Tatanan Normal Baru Produktif dan Aman Covid-19, dengan virtual, Senin, 22 Juni 2020.

Kiai Ma`ruf mengungkapkan, inovasi untuk tatanan baru ini penting karena pada seluruh bidang mengalami perubahan sejak mendapat COVID-19. Tak hanya itu, seluruh kegiatan ekonomi juga sama sekali berbeda.

"Tidak bisa ditawar dalam kondisi Covid dan kegiatan sosial ekonomi dan termasuk kewajiban pakai masker dan perilaku hidup sehat jadi syarat utama," ujarnya.