15.000 Desa Tertinggal jadi Berkembang

M. Isa | Rabu, 25/04/2018 23:49 WIB
15.000 Desa Tertinggal jadi Berkembang Presiden Jokowi dan Menteri Eko Putro Sandjojo meninjau langsung pembangunan Embung di Sumbar (foto: Kemendesa.go.id)

PEKANBARU, RADARBANGSA.COM - Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Mendes PDTT), Eko Putro Sandjojo mengungkapkan bahwa Kebijakan dana desa telah mampu mengangkat sebanyak 15.000 desa tertinggal menjadi desa berkembang.

"Target RPJM (Rencana Pembangunan Jangka Menengah) Nasional hingga tahun 2019 mengentaskan 5.000 desa tertinggal. Sekarang sudah melebihi target lebih dari tiga kali lipat," kata Menteri Eko Sandjojo di Pekanbaru, Riau Rabu 25 April 2018.

Menteri Eko berharap pada tahun 2019 mendatang semua desa tertinggal menjadi desa berkembang, "Semoga akhir 2019 kita sudah tuntaskan semua desa tertinggal menjadi berkembang," tambahnya.

Menurut Eko, dana desa yang digulirkan oleh pemerintah saat ini tidak hanya pembangunan infrastruktur desa melainkan dapat menekan angka kemiskinan di perdesaan.

"Kita berhasil mengurangi kesenjangan. Gini ratio desa sekarang 0,32, di kota 0,4 dan gini ratio nasional 0,39. Desa menjadi pendobrak penurunan gini ratio di Indonesia," jelasnya dilansir kemendes.go.id. 


Berita Terkait :