Ingin Lebih Lama di Napoli, Dries Mertens Bertekad Pecahkan Rekor Maradona

Rahmad Novandri | Kamis, 10/10/2019 17:26 WIB
Ingin Lebih Lama di Napoli, Dries Mertens Bertekad Pecahkan Rekor Maradona Dries Mertens (SS Napoli). (Foto: twitter @dimymuhamad)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Dries Mertens ingin lebih lama lagi bermain di Napoli. Penyerang asal Belgia itu angkat bicara usai diisukan bakal pindah ke Manchester United.

Sang pemain sendiri merupakan salah satu pemain penting di Napoli. Ia sudah berseragam Napoli selama tujuh musim dan menyumbang 114 gol dari 286 penampilan.

Baca Juga: Maurizio Sarri Out, Napoli Tunjuk Ancelotti Sebagai Nakhoda Baru

Kabar kepindahan Mertens ke Manchester United sempat mengemuka karena kontraknya yang akan berakhir musim depan. Namun, sang pemain menegaskan ingin bertahan di Napoli.

"Saat ini saya merasa sangat segar," ujar Mertens kepada RBTF yang dikutip dari bola.net, Kamis, 10 Oktober 2019.

Mertens menegaskan bahwa alasan utamanya bertahan di Napoli adalah ingin mencatatkan hal-hal yang lebih besar bersama klub berjuluk Il Partenopei itu. Dirinya bertekad ingin memecahkan rekor salah satu legenda Napoli, Diego Maradona.

"Tentu saja saya saat ini memikirkan rekor Maradona di Napoli. Semua orang membicarakan itu dan saya merasa sangat bangga bisa mendekati rekor seorang pemain hebat seperti Maradona," tandasnya.

Baca Juga: Liga Champions, Napoli Sukses Tundukkan Liverpool 2-0

Diketahui, Mertens hanya membutuhkan dua gol lagi untuk memecahkan rekor gol Maradona selama berseragam Napoli. Tekad tersebut membuatnya semakin termotivasi bermain bersama Napoli dan menorehkan sejarah baru di klub tersebut. 


Berita Terkait :